Cara memblokir Iklan di Perangkat realme Anda

Waktu Pembaruan: 2024-10-23 10:18:50

Latar kendala:

Bagaimana cara menonaktifkan iklan pada ponsel realme. (Cara menonaktifkan iklan)

Solusi:

Anda dapat menonaktifkan iklan dengan langkah-langkah berikut ini:

realme UI 4.0 & 3.0 & 2.0 & 1.0: Pengaturan > Pengaturan Tambahan/Sistem > Dapatkan Rekomendasi > Klik untuk Menonaktifkan.

realme UI R & T & S & Go Edition: Pengaturan > cari Berita yang dipersonalisasi di bilah Pencarian > klik Berita yang dipersonalisasi > Nonaktifkan.

realme UI 5.0: Tidak didukung

           


Terkadang, iklan yang Anda lihat mungkin disebabkan oleh beberapa aplikasi pihak ketiga atau cache situs web yang masih tersimpan di browser. Dan bukan dikarenakan oleh iklan bawaan perangkat jika iklan muncul melalui browser. Hapus seluruh riwayat penelusuran (dari awal) dan blokir iklan di Google Chrome dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

Google Chrome:

Langkah 1: Klik Chrome > Klik Tiga Titik di sisi kanan atas > Pengaturan > Privasi & Keamanan > Hapus Data Penjelajahan.

Langkah 2: Chrome > Pengaturan > Pengaturan situs > Iklan > Nonaktifkan Iklan.


               


Peramban Internet:

Langkah 1: Klik Internet > Klik tiga baris di bawah ini > Pengaturan > Hapus data > Pilih Riwayat > Hapus.

Langkah 2: Internet > Klik tiga baris di bawah ini > Pengaturan > Pemblokiran Iklan > Nyalakan Pemblokiran Iklan.


            


Pembaruan perangkat lunak:

Harap perbarui versi sistem Anda lalu coba kembali.

realme UI 3.0 & versi di atasnya: Pengaturan > Tentang perangkat. Klik Up to date/ realme UI di bagian atas untuk memeriksa pembaruan. Jika ada versi terbaru, Anda dapat mengunduh dan memperbaruinya.

realme UI 1.0 & 2.0: Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak.

realme R & S & T & Go Edition: Pengaturan > Sistem > Pembaruan sistem.


Catatan: Untuk Iklan yang berada didalam Aplikasi Pihak Ketiga, silakan periksa pengaturan aplikasi tertentu atau hubungi Pengembang Aplikasi agar iklan tersebut dapat dihapus. Jika Anda tidak dapat mengonfirmasi bahwa masalah iklan berasal dari pihak ketiga, maka kami dapat menyarankan untuk mengatur ulang data pabrik pada perangkat satu kali setelah melakukan pencadangan data dengan benar.



Terima kasih atas umpan balik Anda
Berikan saran Anda agar kami dapat membantu Anda dengan lebih baik lagi
0/300
Tidak menemukan informasi yang Anda cari? Mohon agar dapat menghubungi kami.
Choose your market
Products may have different prices and availability based on market
Asia-Pacific
Europe
Middle East and Africa
Latin America
Other Regions